Perlengkapan wajib Aquascape

Dalam Aquascaping ada beberapa hal yang memang harus diperhatikan. karena dengan memperhatikan perlengkapan yang memadai aquascape yang indah bisa diciptakan . ada Perlengkapan wajib Aquascape yang harus diutamakan untuk menciptakan keindahan di dalam aquarium. Perlengkapan ini bisa didapatkan dengan membeli produk langsung yang sudah ada dipasaran atau dengan cara kita membuat sendiri DIY ( Do it Yourself) agar biaya yang dikeluarkan tidak terlalu besar.

Apa Saja Perlengkapan wajib Aquascape itu ?

  • Pupuk Dasar

    Pupuk dasar menjadi perlengkapan wajib yang harus di perhatikan karena dengan Pupuk dasar ini Tanaman berakar atau tanaman yang kita tanaman didalam substrate mendapatkan makanan dari pupuk dasar ini . Pupuk dasar bisa didapatkan di toko-toko aquascape dan toko aquarium tertentu seperti merk dannerle yang mahal dengan kualitas prima atau bisa juga Merk lain yang umum dipakai seperti JBL, Sera, Azoo dll.

Pupuk dasar
Pupuk dasar
  • Substrate

    Sama seperti Pupuk dasar pada substrate ini juga terdapat nutrisi untuk tumbuhan dan berfungsi sebagai media tanam untuk tumbuhan aquascape. Bagi anda yang memiliki budget lebih bisa menggunakan substrate khusus aquascape yang Qualitasnya sudah teruji karena memang peruntukannya khusus seperti ADA soil, pasir RMC, lapiz sand dan lain lain . Alternatif lain selain memakai produk Khusus banyak bisa juga memakai pasir silika bahkan banyak aquascaper yang saya temui mendapatkan hasil yg lebih memuaskan dengan memakai pasir malang. Untuk pemilihan memilih substrate alternatif diusahakan ukurannya seragam antara 2-3 mm dan tidak mempengaruhi parameter air seperti pasir bali.

Ada Amazonia Soil
ADA Amazonia Soil
  • Lampu

    Lampu adalah sebagai sumber cahaya bagi tanaman, disini lampu bertindak seperti Matahari di alam bebas yang bertujuan membantu Photosintesis oleh karena itu lampu yang dipakai juga berspesipikasi menyerupai matahari. Bagi anda yang memiliki Budget lebih tersedia lampu-lampu khusus aquascape dari merk Azoo, JBL, AquaGlo dll. Alternatif lain yang banyak digunakan para aquascaper adalah lampu OSRAM PL/TL 860. Angka 8 menunjukkan rating CRI 80 (CRI 100 = cahaya matahari), lampu dengan rating CRI diatas 80 layak digunakan. Sedangkan 60 menunjukkan rating kelvin 6000, umumnya rating 6000-12000 masih cocok digunakan untuk aquascaping. Banyak aquascaper yg menggabungkan lampu dgn rating kelvin berbeda untuk mendapatkan efek pencahayan yang diinginkan. Selain dengan Lampu diatas beberapa aquascape juga sukses dengan menggunakan lampu LED namun untuk LED saya juga masih binggung dalam perhitungannya berbeda dengan lampu yang saya sebut diatas . Kebutuhan lampu dengan volume aquarium dan jenis setup yang akan kita buat, rentang 1/4 – 1/2 watt per liter dikategorikan sebagai low light, 1/2 – 1 watt per liter dikategorikan sebagai medium light dan di atas 1 watt per liter sebagai hight light. Contoh aquarium dgn volume 80 liter menggunakan 2 lampu TL 18 watt (total = 36 watt) maka masuk dalam rentang setup low light. Pilihan rentang pencahayaan ini nantinya akan disesuaikan dengan kebutuhan CO2 dan tanaman yang akan kita pilih nantinya. Untuk durasi pencahayaan sekitar 8 – 10 jam.

Lampu Aquascape
Lampu Aquascape
  • CO2

    Untuk mendapatkan hasil yang optimal kehadiran CO2 dibutuhkan di lingkungan aquascape. CO2 set yang terdiri dari tabung, regulator, bubble counter, reaktor/diffuser dapat ditemui di toko aquascape. CO2 set tabung bukanlah barang yang murah pendekatan “Do It Yourself” (DIY) bisa dilakukan dengan mereaksikan gula, air hangat dan ragi untuk menghasilkan gas CO2. Setup dengan tipe high light wajib menggunakan CO2 set tabung agar menghasilkan output CO2 minimal 3 bubble per second. Sedangkan setup low/medium light bisa menggunakan output CO2 DIY. Banyak aquascaper tidak menggunakan tambahan COdan mendapatkan hasil yang cukup memuaskan dengan berbekal pengetahuan tentang karakteristik tanaman. Atau setup tanpa tambahan CO2 bisa dilakukan dengan metode natural.

  • Chiller/Fan

    Suhu yang optimal untuk lingkungan aquascape berada di kisaran 22-24 o C. Dengan kehadiran ikan dan penghuni aquascape lainnya maka idealnya suhu berada di kisaran 24-28 C. Aquascaper yang berada di daerah panas seperti Jakarta akan sulit mencapai suhu ideal tersebut, namun beberapa jenis tanaman masih akan tumbuh di kisaran 30 o C. Faktor lain yang mempengaruhi suhu aquascape adalah lampu, dimana intensitas lampu pada aquascape lebih tinggi dari pada aquarium biasa bahkan pada setup low light sekalipun. Untuk mencapai suhu ideal tersebut maka bisa digunakan chiller, atau pada setup dengan volume aquarium yang tidak terlalu besar bisa menggunakan Fan DC atau AC yang tentunya lebih murah dan hemat energi listrik. Namun pemakaian fan akan meningkatkan penguapan air aquarium.

  • Filter

    Filter bukan hanya berfungsi menjaga kualitas dan kejernihan air saja, Namun dalam aquascape sirkulasi air yang baik dapat menyebarkan nutrisi secara merata ke seluruh tanaman di dalamnya. Jenis filter yang cocok untuk aquascape adalah filter yang tidak menimbulkan riak-riak dipermukaan air yang mengakibatkan gas CO2 terbuang percuma akibat sifatnya yang lebih ringan . Pilihan bisa jatuh pada filter canister atau pilihan yang lebih murah filter box internal. Jenis filter gantung, trickle atau wet & dry tidak cocok digunakan dalam aquascape.

Canister Filter
Canister Filter